Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Trimester dan Pembagian Trimester

Anda dan pasangan sedang menanti kelahiran sang buah hati? Kalau benar begitu, sebetulnya sangat penting untuk mengetahui masa penantian menunggu kelahirannya yaitu terkait trimester kehamilan. Mengapa hal tersebut perlu diketahui? Sebab dengan begitu, baik ayah maupun ibu dapat lebih siap menanti kelahiran sang buah hati.

Selain itu, jika sekiranya ada faktor yang cukup membahayakan, baik dari sisi ibu maupun bayi bisa langsung dicarikan solusi yang tepat. Bagi calon ibu yang lebih penting, sehingga bisa lebih tahu kondisi perkembangan bayinya sejak dalam kandungan.


Pengertian Trimester Secara Singkat
Faktanya, masa atau periode kehamilan berlangsung sekitar 40 minggu. Masa tersebut dihitung mulai dari pertama haid normal terakhir. Masa 40 minggu tersebut dibagi lagi menjadi 3 periode. Selanjutnya, 3 periode itu yang disebut sebagai trimester pada kehamilan. Biasanya akan berlangsung antara 12 hingga 14 minggu setiap 3 bulan.

Pembagian Trimester
●      Pertama
Trimester pertama kehamilan ini dihitung dari usia kehamilan 0 sampai 13 minggu. Pada masa ini dianggap sebagai periode terpenting pada perkembangan janin. Pasalnya, pada masa ini baik organ mapun sistem tubuh janin akan mulai berkembang. Oleh sebab itu, jangan heran jika pada masa ini terjadi beberapa hal baru yang dirasakan para ibu hamil.

Gejala paling sering terjadi adalah sering mual, muntah, mudah emosional dan lelah, hingga sering buang air kecil. Tidak jarang juga yang mengalami nyeri pada area payudara. Walaupun tidak semua ibu hamil mengalami gejala yang sama.

Pada periode ini sangat disarankan bagi para ibu untuk betul-betul menjaga kehamilannya. Pasalnya, banyak kasus terjadi keguguran pada periode ini. Ada baiknya konsumsi beberapa makanan sehat seperti yang mengadung asam folat (kacang-kacangan, sayur daun hijau, jeruk).

Selain itu, banyak makan yang mengandung kalsium, zat besi, kolin, vitamin B12, B6, hingga asam lemak omega-3. Pada periode ini pun ada beberapa larangan yang tidak boleh dilakukan ibu hamil. Termasuk diantaranya adalah merokok, minum alkohol, konsumsi daging mentah, pergi sauna, terlalu banyak makan, hingga minum kafein.

●      Kedua
Trimester Kedua jatuh saat kandungan masuk usia 14 hingga 26 minggu. Apabila Anda sudah masuk periode ini, beberapa gejala kurang nyaman yang dirasakan saat masa sebelumnya akan hilang pelan-pelan. Misalnya mual-mual sudah jarang terjadi. Tidur pun sudah jauh lebih nyaman, kelelahan pun berangsur-angsur hilang.

Sayangnya, Anda pun tidak boleh langsung senang. Gejala lama boleh hilang, tapi ada yang lain justru timbul. Kemungkinan akan sedikit mengganggu pergerakan ibu hamil seperti diantaranya adalah sakit punggung, perut dan kaki yang terasa kram, dan lainnya. Namun, pada masa ini ibu sebetulnya sudah bisa mulai merasakan pergerakan janin.

●      Ketiga
Berikutnya memasuki periode kehamilan 27 hingga 40 minggu. Masa ini merupakan yang paling ditunggu orang tua baik ayah dan ibu. Artinya, tidak lama lagi akan bertemu sang buah hati. Rata-rata para ibu akan merasa harap-harap cemas dalam menanti waktu kelahiran.

Dalam masa ini, kemungkinan besar banyak aktivitas fisik yang mulai terhambat, karena ukuran janin yang sudah besar. Kondisi tubuh ibu pun tidak memungkinkan untuk bergerak terlalu sering. Gejala lain pun akan mulai timbul dan dirasakan para ibu. Mulai dari kembali susah tidur, merasa sesak nafas, susah buang air besar, hingga muncul varises.

Itu dia tadi penjelasan tentang trimester pada kehamilan. Baik itu pengertian trimester, hingga pembagian trimester. Para ibu sudah pasti harus tahu dengan hal ini, karena dengan begitu bisa sekaligus mengontrol perkembangan janin. Sehingga bisa lahir dengan sehat kedepannya.

Posting Komentar untuk "Pengertian Trimester dan Pembagian Trimester"

YouTube Ponsel Pro