Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

HPHT, apa itu?

Perkara HPHT adalah salah satu hal yang sangat penting bagi seorang wanita. Baik yang masih berusia remaja, sedang merencanakan kehamilan, atau malah saat ini sedang hamil. Bagi remaja HPHT dapat digunakan untuk menghitung siklus haid, bagi ibu yang sedang merencanakan kehamilan HPHT dapat digunakan untuk menentukan masa subur, sedangkan bagi ibu yang saat ini lagi hamil HPHT dapat digunakan untuk memperkirakan usia kehamilan dan untuk menaksir tanggal kira-kira kapan ibu akan melahirkan.

Sayangnya masih banyak di antara kita yang sering mengajukan pertanyaan: HPHT apa itu?

HPHT adalah singkatan dari Hari Pertama Haid Terakhir. Singkatan ini terkesan sederhana tetapi kadang-kadang cukup membingungkan sebagian ibu.

Agar mudah dan dapat langsung dipahami mungkin sebaiknya langsung ke contoh saja.

Misalkan seorang ibu mengalami haid yang terakhir pada awal Januari 2020, berlangsung selama 5 hari yaitu dari 3 Januari 2020 sampai 7 Januari 2020. Pada keesokan harinya yaitu pada tanggal 8 Januari Ibu sudah bersih dan tidak ada lagi darah haid yang keluar.

Pertanyaannya tanggal yang mana yang menjadi HPHT ibu? Apakah tanggal 3 Januari 2020 atau tanggal 7 Januari 2020?

SILAKAN DITEBAK SEBISA IBU DULU?

Berikut ini saya berikan jawabannya. Tanggal HPHT yang benar menurut kasus diatas adalah tanggal 3 Januari 2020.

Kenapa bukan 7 Januari 2020? Karena tanggal ini bukanlah hari PERTAMA haid terakhir tetapi hari TERAKHIR dari haid yang terakhir.

Mudah-mudahan mulai saat ini istilah HPHT sudah dapat dipahami dengan benar.

Oh ya, jangan lupa juga untuk secara rutin menuliskan tanggal haid Ibu, bisa dengan memberi catatan pada kalender atau menandainya di HP.

Posting Komentar untuk "HPHT, apa itu?"

YouTube Ponsel Pro